Apa Itu Dubsmash ? Jadi Kegilaan Pengguna Internet - Sekarang ini banyak pengguna instagram yang mengupload videonya seperti orang lipsync dan pada video tersebut ada watermark dubsmash. Dubsmash yang sekarang semakin populer dan banyak mendapat perhatian artis Indonesia diantaranya : Luna Maya, Aura Kasih, Duo Seriga, Ayu Tingting dan masih banyak lagi.
Yang menjadi pertanyaan adalah apa itu Dubsmash dan kenapa aplikasi ini sangat populer ??
Dubsmash adalah sebenarnya aplikasi video message yang hanya ada pada Android dan Apple yang mana memperbolehkan penggunanya merekam video dengan mengikuti suara soundtrack movie, lagu, lawak dan lain-lain. Kurang lebihnya seperti videonya Sinta Jojo Keong Racun tapi kini sudah dibalut dalam sebuah aplikasi yang namanya Dubsmash.
Lalu siapa yang menciptakan aplikasi Dubsmash ini ??
Aplikasi ini diciptakan oleh orang dari Jerman yaitu : Jonas Druppel, Roland Grenke dan Daniel Taschik dan Aplikasi ini diluncurkan secara resmi pada November tahun 2014 lalu. Aplikasi ini sudah di download lebih dari 10 juta pengguna,, keren banget.
Aplikasi ini mulanya populer dikalangan anak-anak US yang mulai mengupload video mereka ke instagram dan sejak saat itu mulai merambat ke berbagai negara seperti Malaysia dan beberapa negara asia lainnya termasuk Indonesia.
Dalam aplikasi ini kita hanya boleh merekam video selama 15 detik saja, kecuali kita mau bikin yang panjang maka jangan gunakan aplikasi ini atau bisa juga di gabungkan dari beberapa video dubsmash maka akan jadi video yang panjang dan menghibur,, hehe.
Silahkan download aplikasi Dubsmash di google play store untuk pengguna Android dan tonton video di bawah ini bagaimana cara menggunakannya.
Silahkan download aplikasi Dubsmash di google play store untuk pengguna Android dan tonton video di bawah ini bagaimana cara menggunakannya.
= > Silahkan berkomentar sesuai artikel diatas
= > Berkomentar dengan url ( mati / hidup ) tidak akan di publish
EmoticonEmoticon